(Rapat kerjasama antara Prodi DKV Unisa Bandung dengan Prodi DPR Telkom University bertempat di Lab Digital Community Center, Unisa Bandung Jum’at (23/12/2022). Dokumentasi : Sekretaris FST)
(BANDUNG, UNISA-BANDUNG.AC.ID) Prodi Sarjana Desain Komunikasi Visual (DKV) Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas ‘Aisyiyah (Unisa) Bandung baru saja melaksanakan rapat kerjasama dengan Prodi Digital Public Relation (DPR) Telkom University, bertempat di Lab Digital Community Center, Kampus 1 Unisa Bandung. Jum’at (23/12/2022).
Unisa Bandung dengan Telkom University telah menjalin kerjasama dari tahun 2020 hingga 2023. Demikian diungkapkan Dekan FST Unisa Bandung, Achyar Riyadh, M.Sn.
“MoU Unisa Bandung dengan Universitas Telkom berlangsung dari
tahun 2020 sampai dengan 2023 yang
akan diimplementasikan dan dituangkan dengan MoA
yakni berkaitan dengan MBKM”.
Ungkap Achyar usai rapat, Jum’at (23/12/2022)

Sementara itu Ketua Prodi DKV, Adi Surahman, M.Ds mengatakan bahwa impelementasi kerja sama ini akan fokus dibidang Pendidikan.
“Rencana kerja sama yang akan dilakukan yakni pertukaran dosen (sharing lecturer) pada prodi DKV Unisa Bandung dan DPR Tel-U. Mulai Januari semester genap TA 2022-2023 Dosen DKV akan mengisi kuliah umum di prodi DPR”. Ungkap Adi usai rapat, Jum’at (23/12/2022).
Adapun hasil dari pertemuan rapat ini yaitu 1) Unisa Bandung akan melakukan perpanjangan MoU 2) Implementasi kerjasama dalam jangka 1 tahun dimulai dengan kegiatan sharing lectur 3) DKV Unisa Bandung akan mengirimkan perwakilan Dosen untuk mengisi kuliah umum di Prodi DPR Tel-U. Lanjut Adi.
“Ruang lingkup point agreement dari hasil rapat ini diantaranya akan menyelenggarakan seminar, workshop, conferences dan kegiatan ilmiah lainnya, kemudian implementasi kegiatan untuk mahasiswa berupa training leadership dan untuk penelitian dan PkM rencananya akan dilakukan kerjasama berupa seminar internasional dan kolaborasi dalam penelitian”. Pungkasnya(*)
Author : Ofa Sofiawati