(BANDUNG, UNISA-BANDUNG) Universitas 'Aisyiyah Bandung melalui Lembaga Pengembangan dan Pengkajian Islam (LPPI) dan Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan dan Alumni sukses menggelar Baitul Arqam Dasar-Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa (BAD/LDKM) 2023, kegiatan digelar guna meningkatkan kedisiplinan serta membentuk jiwa kepemimpinan mahasiswa Unisa Bandung.
Baitul Arqam Dasar dan Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa atau BAD/LDKM 2023 tersebut, digelar di Bumi Perkemahan Kiara Payung Sumedang pada 26-27 Juli 2023.
Pada tahun ini, Baitul Arqam digelar dengan mengusung tema “Membangun Mahasiswa yang Berjiwa Kepemimpinan, Disiplin dan Inovatif dengan Mengimplementasikan Nilai-Nilai Islam”.
Ketua LPPI Unisa Bandung Nur Rohmah, A.M.K.,S.Pd.,M.Sc mengungkapkan, bahwa tujuan penyelenggaraan kegiatan Baitul Arqom dan Latihan Dasar Kepemimpinan ini agar melatih mahasiswa supaya mempunyai karakter pemimpin.
"Pemimpin yang tentunya mepunyai nilai nilai dasar islam dan kemuhammadiyahan, berakhlakul karimah, integritas serta profesional di bidangnya". Terang Ketua Lembaga Pengembangan dan Pengkajian Islam Unisa Bandung Nur Rohmah, A.M.K.,S.Pd.,M.Sc.
Sementara itu, Rektor Universitas 'Aisyiyah Bandung Tia Setiawati, S.Kp.,M.Kep.,Ns.Sp.Kep.An yang saat pembukaan BAD/LDKM menyempatkan hadir mengungkapkan harapannya, agar para mahasiswa yang telah mengikuti Baitul Arqam dan Latihan Dasar Kepemimpinan dapat memiliki sikap disiplin, inovatif serta mempunyai jiwa kepemimpinan yang kuat.
"Kami harap nanti setelah penyelenggaraan ini, akan lahir pemimpin pemimpin masa depan yang berkarakter baik, serta tetap memegang kuat prinsip prinsip islam yang lahir dari rahim Unisa Bandung". Ungkap Rektor Universitas 'Aisyiyah Bandung Tia Setiawati, S.Kp.,M.Kep.,Ns.Sp.Kep.An.
Seperti diketahui, Baitul Arqam Dasar/ Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa adalah suatu bentuk kaderisasi yang dilakukan oleh perguruan tinggi Muhammadiyah/’Aisyiyah yang berorientasi kepada pembinaan ideologi keIslaman dan kepemimpinan.
Pada tahun ini, total sebanyak 271 mahasiswa dari berbagai program studi di Unisa Bandung mengikuti kegiatan tersebut.(*)